www.hebatriau.com www.hebatriau.com
Follow:
 
 
Pelaksanaan US Bupati Rohul H.Sukiman Melakukan Peninjauan Beberapa Sekolah Daerah Rokan Hulu
Selasa, 14/05/2024 - 00:32:59 WIB

TERKAIT:
   
 

hebatriau.com, Rohul - Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) se Rokan Hulu dibawah naungan Dinas Pendidikan Rokan Hulu sedang melaksanakan Ujian Sekolah dimana hasil ini sebagai penentuan Kelulusan bagi para Pelajar baik tingkat SD maupun SMP.

Dalam pelaksanaan Ujian Sekolah (US) ini, Bupati Rokan Hulu H.Sukiman bersama Kepala Dinas Pendidikan Rohul Damri Poti dan Kabid SD serta Kabid SMP melakukan peninjauan langsung ke beberapa Sekolah yang sedang melaksanakan Ujian. Senin (13/5/2024)

Saat melakukan penilaian terlihat Bupati Sukiman memasuki ruang kelas pelaksanaan ujian di SMPN 1 Rambah dan SDN 002 Rambah, Pasir Pengaraian. dimana sebagai Bupati H.Sukiman memberikan motivasi serta semangat kepada murid peserta ujian.

“Ujian ini bukan hanya sekadar evaluasi, tetapi juga momentum untuk menunjukkan potensi yang dimiliki setiap siswa-siswi. Saya bersyukur pelaksanaan ujian kali ini dapat berjalan dengan baik,” ujar Sukiman

Selain itu, Bupati juga menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang mendukung proses ujian berjalan dengan lancar tanpa ada kendala.

“Dalam menjalani ujian ini, saya berharap seluruh siswa-siswi dapat menjalankannya dengan tenang dan penuh keyakinan serta lulus semuanya,” harap Sukiman.

Usai memantau US, momen menarik pun terjadi saat itu. Di mana Bupati Sukiman langsung menuju ruangan guru SMPN 1 Rambah. Di sana Bupati Sukiman menyempatkan diri untuk bercengkrama dengan penuh keakraban bersama para guru, dan dilanjutkan dengan foto bersama.

Selanjutnya, Selaku Kepala Dinas Pendidikan ,Damri Poti menyampaikan bahwa adapun Jumlah siswa yang saat ini melaksanakan Ujian Sekolah sebanyak 19.219 Siswa se Rohul dari SD dan SMP  yang dimulai pada tanggal 13 sampai dengan 18 Mei 2024.

Dalam pelaksanan US tahun ini, peserta ujian tingkat SD kelas VI (6) sebanyak 11.763 siswa dan SMP kelas IX (9) sebanyak 7.456 siswa.

“Hari ini (Senin, 13 Mei 2024),  seluruh siswa-siswi kelas 6 SD dan kelas 9 SMP se-Rohul melaksanakan US secara serentak. Alhamdulillah pelaksanaan US berjalan dengan aman dan lancar,” ujar Damri Poti.*atali/bnb.



 
Berita Lainnya :
  • Akhirnya Klien Divonis Bebas, Mirwansyah SH : Kebenaran Akan Selalu Menang !
  • Polres Kuansing Amankan Ratusan Liter Oli Palsu
  • Honor RT/RW Pekanbaru Belum Dibayar Nunggak 2 Bulan!!!, Pj Wako: Anggaran Kita Prioritaskan Pilkada
  • Wakapolda Kepri Buka Rakernis Samapta T.A.2024
  • Mantapkan Persiapan Hari Jadi Bengkalis ke - 512, Sekretariat DPRD Lakukan Rapat Finalisasi
  • Dugaan Korupsi Parkir Kota Pekanbaru Ratusan Milyar, Aliansi Mahasiswa Desak Kejaksaan Usut Tuntas
  • PEMDES BANTAN SARI SUKSES KAN PEKAN IMUNISASI NASIONAL (PIN)POLIO TAHUN 2024
  • Pemerintah Desa Sukamaju Ikut Sukses Kan Pekan Imunisasi Nasional Polio Tahun 2024
  • Rancangan Teknokratik RPJMD Kabupaten Nias Utara Tahun 2025-2029
  • Serentak Se Indonesia Pemerintah Desa Senderak Ikut Sukses Kan PIN Polio Tahun 2024
  •  
    Komentar Anda :

     
    TERPOPULER
    1 SADIS…!!! Warga Desa Olayama Kecamatan Huruna Ditemukan Tewas di Pinggir Jalan Propinsi
    2 TNI - Polri Lakukan Penambahan Prajurit Untuk Satgas PPKM Mikro Di Kabupaten Pati
    3 Seorang Pria Ditemukan Tewas di Salah Satu Rumah di Desa Umbu Kecamatan Gido
    4 Sadis...!!! 2 Orang Korban Penikaman dan Pembacokan di Kota Gunungsitoli masuk RSU Gunungsitoli
    5 ALAMAK! 4 Oknum PNS dan 2 Jaksa di Selatpanjang Terjaring Razia BNN
    6 Monas Duha Sumbangkan Gajinya ke STIE Nias Selatan
    7 Duh, Stok Elpiji 3 Kg di Pekanbaru Terindikasi Dijual ke Luar Daerah
    8 Hebat…!!! Anggota Komisi A DPRD Nisel, Tantang Tim Terpadu Pemda Nisel Observasi ke Seluruh Desa
    9 Operasi Zebra 2017 di Riau Berakhir, Tilang Naik hingga 92 % Dibanding 2016
    10 Tohusokhi Lase Desak Polsek Bawolato Segera Tuntaskan Kasus Penganiayaan Atas Dirinya
     
    Follow:
    Redaksi Disclaimer Pedoman Tentang Kami Info Iklan
    © 2015 PT. HEBAT RIAU MEDIA, All Rights Reserved