www.hebatriau.com www.hebatriau.com
Follow:
 
 
Lima Diduga Pelaku Pencuri Sawit Milik Perusahaan Negara di Rohul Diserahkan Pengaman PTPN V di Polsek Tandun
Rabu, 08/09/2021 - 06:35:53 WIB
TERKAIT:
   
 

Hebatriau.com- Rokan Hulu -Respon cepat laporan, Kepolisian Sektor (Polsek) Tandun, Resor Rokan Hulu (Rohul), Daerah Riau, dipimpin Kapolsek AKP S. Sinaga, SH berhasil mengungkap dan menangkap 5 orang laki-laki diduga pelaku Tindak Pidana Pencurian Tandan Buah Kelapa Sawit milik PTPN V Kebun Tandun.

Lima pelaku ditangkap setelah menerima laporan dari AZ 52 Tahun bersama saksi-saksi ZS dan FA masing-masing Karyawan BUMN, warga perumahan Kantor PTPN 5 Kebun Tandun Desa Talang Danto Kecamatan Tapung Hulu Kabuten Kampar.

Kapolres Rohul AKBP Eko Wimpiyanto Hardjito, S.I.K melalui AIPDA Mardiono P. S.H. sesuai keterangan tertulis diterima media Selasa, (7/9) membenarkan penangkapan didupa pelaku pencuri buah kelapa sawit di Perusahaan milik Negara atau di PTPN V Kebun Tandun anak dari Badan Usaha Milik Negara (BUMN).

Lanjutnya, .lima Pelaku masing-masing berinisial A S S, E S, E T, Z S dan D S T. Tempat Kejadian Perkara (TKP) di Areal Afd II Blok D-13 PTPN 5 Kebun Tandun Desa Tandun Kecamatab Tandun Kabupaten Rokan Hulu.

Aipda Mardiano menjelaskan, kasus pencurian TBS ini terungkap berawal
pada hari Selasa tanggal 07 September 2021 sekira pukul 15.00 WIB pelapor mendapat Informasi melalui telpon dari Saksi Sdr. Z S bahwasannya telah terjadi Panen Liar di Afd II Blok D-13 PTPN V Kebun Tandun Desa Tandun Kecamatan Tandun yang Diduga dilakukan oleh 5 (lima) orang Laki-laki yang tidak dikenal.

"Atas Informasi tersebut, pelapor memerintah kan saksi untuk melakukan pengintaian sampai dengan para pelaku selesai melakukan aksinya," tutur Mardiano.

Lalu, sekira pukul 15.30 WIB pelapor mendapatkan informasi bahwa para pelaku telah mengangkut buah kelapa sawit hasil curian dengan menggunakan KBM Mitsubishi Colt Diesel Dump Truck dengan No. Pol. BM 9676 MH warna kuning yg hendak keluar dari Areal PTPN V Kebun Tandun.

Kemudian pelapor bersama dengan anggota pengamanan melakukan penghadangan di Jalan arah keluar, dan berhasil mengamankan 1 (satu) unit KBM Mitsubishi Colt Diesel Dump Truck dgn No. Pol. BM 9676 MH warna Kuning yang bermuatan buah kelapa sawit dan terdapat 1 (satu) buah egrek bertangkai Fiber, serta 5 (lima) orang pelaku.

Setelah sudah diamankan para pelaku Pelapor bersama dengan anggota pengamanan langsung diserahkan di Polsek Tandun bersama Batang Bukti TBS setelah ditimbang di PKS dengan berat 2.090 kg. Sehingga PTPN V Kebun Tandun Mengalami kerugian sebesar Rp.5.643.000;-( Lima Juta Enam Ratus Empat Puluh Tiga Ribu Rupiah ) dan laporan langsung diterima Polsek Tandun.

"Saat ini 5 pelaku bersama BB sudah diamankan di Polsek Tandun guna di proses Hukum yang berllaku." Pungkasnya

Sedangkan BB yang diamankan dari Para Pelaku yang sudah ditetapkan tersangka, 5 buah Tandan Buah Kelapa Sawit, 1 Buah Egrek kecil dengan tangkai Fiber, 1 unit KBM Mitsubishi Colt Diesel Dump Truck No. Pol. BM 9676 MH warna Kuning.

Sumber Humas Polres Rohul
Editor Fahrin Waruwu.



 
Berita Lainnya :
  • embatan Sepanjang 6,7 KM Akan Dibangun Oleh Dinas PUPR Dengan Anggaran Sebesar RP 7 Triliun Untuk Pulau Bengkalis - Sumatera
  • Pilkada, Dinkes Siap Fasilitasi Pelayanan Kesehatan KPU Bengkalis
  • 468 JCH Rohul Tahun 2024 Diperkirakan Berangkat Tanggal 18 Dan 24 Mei
  • Kajati Riau Terima Kunjungan Anggota DPR RI Dr. Junimart Girsang
  • Kajati Riau Akmal Abbas Terima Kunjungan Sespim Lemdiklat Polri
  • IMO Indonesia Sampaikan Selamat Kepada Prabowo - Gibran Jadi Presiden dan Wakil Presiden RI periode 2024-2029
  • Barita Simanjuntak : JA Burhanuddin Bernyali Buat Pedang Adhyaksa Menyala
  • Bupati Rohul H Sukiman Bersama Rombongan Hadiri Langsung Pelepasan Pawai Taaruf MTQ Prov Riau Di Kota Dumai
  • Bupati Kasmarni Hadiri Pembukaan MTQ Tingkat Provinsi Riau di Dumai
  • Teriring Ucapan dan Doa dari Keluarga Besar IMO-Indonesia Atas Pernikahan Putri Bamsoet
  •  
    Komentar Anda :

     
    TERPOPULER
    1 SADIS…!!! Warga Desa Olayama Kecamatan Huruna Ditemukan Tewas di Pinggir Jalan Propinsi
    2 TNI - Polri Lakukan Penambahan Prajurit Untuk Satgas PPKM Mikro Di Kabupaten Pati
    3 Seorang Pria Ditemukan Tewas di Salah Satu Rumah di Desa Umbu Kecamatan Gido
    4 Sadis...!!! 2 Orang Korban Penikaman dan Pembacokan di Kota Gunungsitoli masuk RSU Gunungsitoli
    5 ALAMAK! 4 Oknum PNS dan 2 Jaksa di Selatpanjang Terjaring Razia BNN
    6 Monas Duha Sumbangkan Gajinya ke STIE Nias Selatan
    7 Duh, Stok Elpiji 3 Kg di Pekanbaru Terindikasi Dijual ke Luar Daerah
    8 Operasi Zebra 2017 di Riau Berakhir, Tilang Naik hingga 92 % Dibanding 2016
    9 Tohusokhi Lase Desak Polsek Bawolato Segera Tuntaskan Kasus Penganiayaan Atas Dirinya
    10 Hebat…!!! Anggota Komisi A DPRD Nisel, Tantang Tim Terpadu Pemda Nisel Observasi ke Seluruh Desa
     
    Follow:
    Redaksi Disclaimer Pedoman Tentang Kami Info Iklan
    © 2015 PT. HEBAT RIAU MEDIA, All Rights Reserved