www.hebatriau.com www.hebatriau.com
Follow:
 
 
Panglima TNI Terima Kunjungan Kehormatan Panglima ATM
Jumat, 07/02/2020 - 14:12:03 WIB

TERKAIT:
   
 

JAKARTA -- Panglima TNI Marsekal TNI Dr. (H.C.) Hadi Tjahjanto, S.I.P. menerima kunjungan kehormatan Panglima Angkatan Tentara Malaysia (ATM) YBhg Jeneral Tan Sri Dato’ Sri Haji Affendi Bin Buang di Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur, Jumat (7/2/2020).
 
Kunjungan kehormatan Panglima ATM di Mabes TNI didahului dengan meninjau Monumen Perjuangan Mempertahankan NKRI untuk melaksanakan peletakan karangan bunga. Selanjutnya Jenderal Tan Sri Dato’ Sri Haji Affendi Bin Buang disambut upacara penghormatan militer, dilanjutkan dengan pemeriksaan pasukan. Usai menerima jajar kehormatan, Panglima ATM melakukan Courtesy Call dengan Panglima TNI.
 
Dalam pertemuan tersebut, Panglima TNI menyampaikan ucapan selamat datang di Mabes TNI dan ucapan selamat atas pengangkatan Jeneral Tan Sri Dato' Sri Haji Affandi Bin Buang sebagai Panglima Angkatan Tentera Malaysia.

Pengangkatan tersebut menunjukkan kepercayaan yang besar dari Kerajaan Malaysia atas profesionalisme, pengalaman, dan kepemimpinan Jeneral Tan Sri Affendi selama ini.
 
Panglima TNI juga menyampaikan apresiasi dan optimisme serta keyakinan atas semangat persahabatan yang harmonis untuk senantiasa menjaga dan meningkatkan kerja sama militer kedua negara serta berkontribusi bagi peningkatan hubungan baik kedua negara. Kerja sama militer kedua Negara sangat penting mengingat tantangan yang dihadapi di kawasan ASEAN ini semakin lebih kompleks.
 
Pertemuan tersebut juga membahas latihan gabungan bersama yang sudah berjalan akan tetap dilaksanakan dan ditingkatkan. Kegiatan yang sudah berjalan antara TNI dengan ATM yaitu Latgabma Malindo Darsasa-10AB/2019 pada bulan Juli 2019, dari laporan akhir kegiatan dapat dilihat bahwa hasil Latgabma antar ketiga pasukan dari dua negara telah mencapai titik puncak memuaskan.
 
Pelaksanaan kegiatan Latgabma Malindo mendatang akan diselenggarakan di Malaysia pada tahun 2021, mengatasi gangguan aksi terorisme baik yang melalui wahana darat, samudera ataupun dirgantara.
 
Sementara untuk program-program militer kedua negara masih dan akan terus dilanjutkan, khususnya di bidang pendidikan, seperti pilot and instructor training yang sudah memasuki angkatan (batch) ke-2. Demikian juga untuk pendidikan setingkat Sesko, Sesko TNI dan Lemhanas.*imo



 
Berita Lainnya :
  • Kegiatan Safari Ramadhan Perdana Bupati Pelalawan H. Zukri,SE di Desa Betung
  • Upacara Peringatan Hari Otonomi Daerah XXVIII Tahun 2024 Dihadiri Wakajati Riau
  • Kejari Pasir pengaraian Bekerjasama Dengan Diskominfo Rohul Dilakukan Pelatihan Jurnalistik
  • Wabup Rohul Hadiri Acara Prosesi Adat Jalang Monjalang Mamak 1445 M
  • Kejari Pasir pengaraian Bekerjasama Dengan Diskominfo Rohul Dilakukan Pelatihan Jurnalistik
  • Jembatan 6,7 KM Akan Dibangun Oleh Dinas PUPR Dengan Anggaran Sebesar RP 7 Triliun Untuk Pulau Bengkalis - Sumatera
  • Pilkada, Dinkes Siap Fasilitasi Pelayanan Kesehatan KPU Bengkalis
  • 468 JCH Rohul Tahun 2024 Diperkirakan Berangkat Tanggal 18 Dan 24 Mei
  • Kajati Riau Terima Kunjungan Anggota DPR RI Dr. Junimart Girsang
  • Kajati Riau Akmal Abbas Terima Kunjungan Sespim Lemdiklat Polri
  •  
    Komentar Anda :

     
    TERPOPULER
    1 SADIS…!!! Warga Desa Olayama Kecamatan Huruna Ditemukan Tewas di Pinggir Jalan Propinsi
    2 TNI - Polri Lakukan Penambahan Prajurit Untuk Satgas PPKM Mikro Di Kabupaten Pati
    3 Seorang Pria Ditemukan Tewas di Salah Satu Rumah di Desa Umbu Kecamatan Gido
    4 Sadis...!!! 2 Orang Korban Penikaman dan Pembacokan di Kota Gunungsitoli masuk RSU Gunungsitoli
    5 ALAMAK! 4 Oknum PNS dan 2 Jaksa di Selatpanjang Terjaring Razia BNN
    6 Monas Duha Sumbangkan Gajinya ke STIE Nias Selatan
    7 Duh, Stok Elpiji 3 Kg di Pekanbaru Terindikasi Dijual ke Luar Daerah
    8 Operasi Zebra 2017 di Riau Berakhir, Tilang Naik hingga 92 % Dibanding 2016
    9 Tohusokhi Lase Desak Polsek Bawolato Segera Tuntaskan Kasus Penganiayaan Atas Dirinya
    10 Hebat…!!! Anggota Komisi A DPRD Nisel, Tantang Tim Terpadu Pemda Nisel Observasi ke Seluruh Desa
     
    Follow:
    Redaksi Disclaimer Pedoman Tentang Kami Info Iklan
    © 2015 PT. HEBAT RIAU MEDIA, All Rights Reserved