www.hebatriau.com www.hebatriau.com
Follow:
 
 
WOW, 100 Juta Meter Kubik Pasir laut Akan Dikeruk, Koalisi Nelayan Banten Lapor KPK
Jumat, 26/07/2019 - 13:06:28 WIB

TERKAIT:
   
 

JAKARTA, hebatriau.com -- Mengendus ada kepentingan pemodal yang memaksa disahkannya Raperda Rencana Zonasi Wilayah Pesisir dan Pulau-Pulau Kecil (RZWP3K) Provinsi Banten, perwakilan Nelayan Kabupaten Serang lapor ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) di Jakarta.

Nelayan yang tergabung dalam Koalisi Nelayan Banten (KNB) mendatangi gedung KPK pada Rabu (25/7) pukul 16.00 WIB.

Presidium KNB Daddy Hartadi saat ditanya wartawan membenarkan ada perwakilan nelayan KNB yg melapor ke KPK.

Kata Daddy hal itu dilakukan agar ada pengawasan KPK terhadap semua mekanisme dan prosedur pembentukan perda RZWP3K yang akan menimbulkan dampak lingkungan yang sangat luar biasa di perairan Teluk Banten dan sebagian Selat Sunda.

"Kita menduga Raperda ini dipaksakan karena ada kepentingan pemodal yang akan mengeruk pasir laut  dengan volume lebih dari 100 juta meter kubik. Sementara perumusan raperda ini tidak dibekali oleh Kajian lingkungan hidup strategis dan peta serta analisis resiko bencana seperti yang diatur dalam Peraturan Menteri Kelautan  Perikanan  No.23 Tahun 2016 sebagai pedoman merumuskan raperda ini," ungkapnya.

Daddy juga ingin KPK memberi perhatian serius terhadap perumusan Raperda RZWP3K di Banten. Karena membuka peluang terjadinya tindak pidana korupsi suap dan gratifikasi.

"Peluang untuk terjadi tipikor sangat terbuka lebar.Kita berikan semua datanya kepada KPK. Karena pasir laut yang akan dikeruk dari Teluk Banten, dan Selat Sunda ini jumlahnya sangat besar. Yang dikhawatirkan Nelayan kerusakan ekosistem yang luar biasa dilaut dan pesisir,yang dapat mengganggu Zona tangkapan nelayan dan kawasan sumber daya hayati," terangnya.

Sementara Payumi yg merupakan nelayan Desa Lontar mengaku akan terus memperjuangkan kelestarian laut Lontar. Dirinya mengaku telah menandatangani surat pengaduan ke KPK,Agar KPK dapat memberi pengawasan dalam soal Raperda RZWP3K ini.

"Iya tadi sdh kita sampaikan ke KPK, Saya berharap semua pihak berhati-hati dalam merumuskan Raperda ini, karena menyangkut hajat hidup orang banyak dipesisir terutama nelayan. Jangan Sampai ada perbuatan korupsi dalam membahas raperda ini",Ujarnya saat di hubungi wartawan.*rls/imo



 
Berita Lainnya :
  • Wabup H. Indra Gunawan Buka Kegiatan Loka Karya 7, Panen Hasil Belajar Program Pendidikan Guru Penggerak Ke- 9 Kabupaten Rokan Hulu
  • Penganugerahan Gelar Adat Datuk Seri Lela Setia Junjungan Negeri Kepada Akmal Abbas, S.H., M.H
  • Bupati Rohul H Sukiman Sudah Di Persiapkan RPJPD 2025-2045 Dalam Rapat Musrenbang
  • Kajati Riau, Akmal Abbas, SH. MH, Raih Gelar Adat dari LAMR
  • Ketum PMN Minta Ketua DPD PDI-P Zukri Tindaklanjuti Dugaan Ijazah Palsu Caleg Meranti Terpilih Inisial 'AI'
  • Dua Pelaku Narkoba Sejenis Sabu Tidak Berkutik Dibekuk Sat Narkoba Polres Rohul
  • Terancam Didiskualifikasi, Ijazah Oknum Caleg PDI-P Terpilih di Selatpanjang Diduga Palsu
  • Bahas 8 Poin Penting Ini ! Kajati Riau Akmal Abbas Ikuti Musrenbang Kejaksaan RI 2024
  • Kegiatan Safari Ramadhan Perdana Bupati Pelalawan H. Zukri,SE di Desa Betung
  • Upacara Peringatan Hari Otonomi Daerah XXVIII Tahun 2024 Dihadiri Wakajati Riau
  •  
    Komentar Anda :

     
    TERPOPULER
    1 SADIS…!!! Warga Desa Olayama Kecamatan Huruna Ditemukan Tewas di Pinggir Jalan Propinsi
    2 TNI - Polri Lakukan Penambahan Prajurit Untuk Satgas PPKM Mikro Di Kabupaten Pati
    3 Seorang Pria Ditemukan Tewas di Salah Satu Rumah di Desa Umbu Kecamatan Gido
    4 Sadis...!!! 2 Orang Korban Penikaman dan Pembacokan di Kota Gunungsitoli masuk RSU Gunungsitoli
    5 ALAMAK! 4 Oknum PNS dan 2 Jaksa di Selatpanjang Terjaring Razia BNN
    6 Monas Duha Sumbangkan Gajinya ke STIE Nias Selatan
    7 Duh, Stok Elpiji 3 Kg di Pekanbaru Terindikasi Dijual ke Luar Daerah
    8 Operasi Zebra 2017 di Riau Berakhir, Tilang Naik hingga 92 % Dibanding 2016
    9 Tohusokhi Lase Desak Polsek Bawolato Segera Tuntaskan Kasus Penganiayaan Atas Dirinya
    10 Hebat…!!! Anggota Komisi A DPRD Nisel, Tantang Tim Terpadu Pemda Nisel Observasi ke Seluruh Desa
     
    Follow:
    Redaksi Disclaimer Pedoman Tentang Kami Info Iklan
    © 2015 PT. HEBAT RIAU MEDIA, All Rights Reserved